Wednesday, November 4, 2015

Berwisata Ke Virtual Surabaya Zoo

Gambar : SURABAYA ZOO
Surabaya Zoo adalah aplikasi Android Indonesia yang sangat bermanfaat ketika pertama kali berkreasi ke kebun binatang surabaya. Aplikasi surabaya zoo untuk Android bisa dijadikan pemandu wisata ketika tidak tahu harus berbuat apa di kebun binatang surabaya.

Lokasi kebun binatang Surabaya terletak di ibu kota provinsi jawa timur. Untuk berkreasi di kebun binatang surabaya tidak perlu merogoh kocek lebih dalam karena harga tiketnya yang murah dan terletak di tengah Surabaya.

Tertarik berkreasi ke kebun binatang surabaya ? kalau belum sempat berkreasi ke kebun binatang surabaya, kita berkreasi ke kebun binatang surabaya yang ada di android dulu yaa.

Aplikasi surabaya zoo memberikan pengguna android informasi dan fitur-fitur yang bermanfaat seperti :
  1. Informasi bonbin surabaya yang dilengkapi dengan informasi harga tiket masuk, alamat, hingga informasi pemberian makan hewan yang ada di kebun binatang surabaya.

  2. Informasi koleksi fauna (hewan) yang ada di kebun binatang surabaya. Selain informasi tentang hewan disertai juga informasi ciri-ciri, makanan, habitat dari hewan-hewan tersebut. Jadi selain berkreasi wawasan tentang fauna juga bertambah.

  3. Fakta seru! seperti tahukan kamu kalau Harimau itu jago banget berenang ? Pernah melihat simpanse menggunakan peralatan ? maka cobain deh aplikasi surabaya zoo android.

  4. Interaktif map yang menggunakan fasilitas GPS di smartphone android sehingga tidak akan kesasar ketika berkunjung ke kebun binatang surabaya.

  5. Fitur Fotobox untuk mengabadikan foto-foto bareng teman, keluarga dengan frame-frame lucu dan imut dari bonbin surabaya.

  6. Kuis hewan. Apabila ingin menguji seberapa luas pengetahuan kalian tentang fauna coba ikut kuis hewan di aplikasi surabaya zoo android.

  7. Bagi pengguna kartu indosat dapat melihat semua gambar hewan dalam kartun dan kalau di klik ada suara-suara hewan tersebut.

Aplikasi surabaya zoo dikembangkan oleh INDOSAT, sebuah perusahaan telekomunikasi di Indonesia. Aplikasi surabaya zoo android berukuran 13 Mb, versi terbaru adalah surabaya zoo 1.5 dan bisa digunakan mulai dari android 2.3 hingga android terbaru android marshmallow.

Tertarik untuk download aplikasi surabaya zoo dan menginstall di android kalian ? Silahkan buka halaman resmi aplikasi surabaya zoo untuk smartphone android berikut :

https://play.google.com/store/apps/details?id=com.indosat.bonbinsurabaya

No comments:

Post a Comment