Thursday, May 26, 2016

10 Cara Dan Tips Android Marshmallow

Rilis android terbaru Android Marshmallow terus bertambah penggunanya, bagi sobat info aplikasi android yang menggunakan android Lollipop dan ingin mengupgrade bisa melihat cara upgrade ke Android Marshmallow.

1. Uninstall Aplikasi Dari Homescreen Dan App Drawer

Pada android marshmallow kalian dapat uninstall aplikasi android dari homescreen / App drawer hanya dengan menekan aplikasi agak lama. Pada bagian atas aplikasi yang kalian pencet akan muncul opsi untuk menghapus atau uninstall aplikasi pada layar homescreen. Apabila kalian membuka lewat App Drawer akan muncul App Info dan uninstall aplikasi android.

2. Mengaktifkan opsi developer Android.
Walaupun opsi developer android bukan hal baru, namun ada beberapa yang baru cara mengakses developer mode pada android marshmallow. Untuk mengakses pilihan pengembang android pergi ke Settings>About Phone dan tab berulang-ulang sampai muncul pop-up yang memberitahu bahwa sekarang sobat dalam mode pengembang android.

3. Mengontrol hak akses aplikasi android
 Android Marshmallow memberikan kebebasan kepada pemilik smartphone hal mana saja yang boleh diakses oleh aplikasi android. Untuk memberikan akses aplikasi, pergi ke Settings>Apps dan ketuk aplikasi untuk mengetahui permintaan aplikasi. Sobat juga dapat melihat daftar izin aplikasi yang telah diberikan hak akses dengan pergi ke Settings>Apps lalu ketuk menu di sudut kanan atas dan ketuk Advanced>App Permissions.

4. Mengoptimalkan Settings dengan UI Tuner System
Untuk mengaktifkan system UI Tuner dengan cara menurunkan menu quick settings lalu tekan dan tahan tombol pengaturan selama lima detik, akan muncul pertanyaan apakah sobat ingin mengaktifkan System UI Tuner. Pilih ya dan sobat akan melihat system UI Tuner dibagian bawah daftar pengaturan.

Dalam system UI Tuner, ketuk quick settings dan sobat akan melihat mochup dari quick settings shade kalian. Sobat dapat menambahkan tiles dengan cara tekan tanda (+) di bagian bawah atau menghapus dengan cara tekan dan geser. Perubahan pengaturan akan terlihat di menu quick setiings.

5. RAM Manager
Untuk pergi ke RAM Manager pergi ke menu Settings>Memory>Memory used by apps. Dengan cara itu kalian dapat melihat aplikasi yang menguras memori android.

6. Menonaktifkan pemberitahuan Heads-Up
Pemberitahuan heads-up adalah fitur yang memungkinkan pemberitahuan pop up dari atas layar smartphone. Fitur pemberitahuan heads-up diperkenalkan di Android Lollipop, namun karena pengembang aplikasi sekarang cenderung mengaktifkan notifikasi heads-up secara default maka pada android marshmallow sobat diberi kebebasan untuk mengizinkan notifikasi heads-up atau tidak.

Apabila notifikasi heads up tersebut dianggap mengganggu, sobat dapat menghilangkan izin pada aplikasi dengan cara ke Settings>Sound & Notifications>App notifications lalu pilih aplikasi yang hendak dinonaktifkan pemberitahuan headsup nya.

7. Check Out Android Marshmallow Easter Egg
Android easter egg adalah salah satu fitur yang menyenangkan untuk versi android terbaru. Sobat tinggal ke menu Settings>About Phone dan tap versi nomor berkali-kali untuk menemukannya. Pada android lollipop, sobat akan melihat lollipop raksasa dan jika menekan lama akan dibawa ke clone flappy birs. Pada android marshmallow sobat akan mendapatkan marshmallow dengan antena android.

8. Akses file manager pada android marshmallow
Apakah sobat tahu bahwa android marshmallow datang dengan built-in file explorer ? untuk menggunakannya ke menu settings>Storage&USB>Explore ke .... untuk menjelajahi file manager.

9. Mengaktifkan mode multi-window
Untuk mengaktifkan mode multi-window sobat harus rooting dan flashing android. Mode multi-window android memberikan akses kepada sobat untuk membuka beberapa aplikasi di pop up windowbaru sehingga kalian dapat menjalankan dua aplikasi secara bersamaan.

10 Mengaktifkan Google Now dari Layar kunci
Lock screen shortcut telah digantikan oleh Google Now. Sobat dapat menggunakan google now untuk menelpon seseorang hanya dengan berucap, sehingga sobat tidak kehilangan shortcut dialer. Caranya mudah dengan menyapu sisi bagian kiri bawah dari daerah lock screen untuk mendapatkan google now siap menerima perintah suara dari sobat.

Itulah 10 cara dan tips untuk android marsmallow yang bisa sobat manfaatkan untuk memaksimalkan android M (Android 6) kalian.

Sumber :Android tips

No comments:

Post a Comment